Selamat Datang di BLOGSITE BASTANTA BANGUN by POLIPROFESI

Senin, 06 Juni 2011

Yayasan Pendidikan Poliprofesi Medan Jalin Kerjasama dengan USD

Rabu (23/2) Universitas Sanata Dharma mendapat kunjungan dari Yayasan Pendidikan Poliprofesi Medan (YPPM). Kunjungan ini diterima di Ruang Driyarkara Gedung Pusat USD, disambut oleh Rektor Dr. Ir. P. Wiryono Priyatamtama, S.J., M.Sc.; para Wakil Rektor, beberapa Ketua Program Studi, dan Kepala Biro yang terkait.

Rombongan YPPM yang hadir dalam kunjungan ini terdiri dari Ketua BPH YPPM, Ketua Sekolah Tinggi Teknik Poliprofesi (STT), Direktur Politeknik Poliprofesi Medan (PPM), 7 orang dosen, dan 40 orang mahasiswa. YPPM memayungi 2 Perguruan Tinggi yaitu STT dan PPM.

Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk membuat kesepakatan kerjasama. Dalam kesempatan ini telah ditandatangani Nota Kesepahaman antara USD dengan STT & PPM tentang "Tugas Belajar Dosen Tetap dan Mahasiswa Berprestasi". Ruang lingkup kerjasama terdiri dari (1) Studi S2 bagi Dosen Tetap PPM dan STT Poliprofesi Medan di USD, (2) Studi S1 bagi mahasiswa berprestasi PPM dan STT Poliprofesi Medan di USD.

Setelah penandatanganan Nota Kesepahaman, rombongan melanjutkan Campus Tour ke Perpustakaan USD, kemudian ke Fakultas Sains dan Teknologi di Kampus III USD. (atk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar